Tak peduli berpanas, biar berbasah-basahan, penat badan pun tak jadi masalah, bahkan sudah putih janggut, bertempah pula membawa cucu untuk melibatkan diri dalam permainan lomba Jung . Inilah sebuah permainan tradisional rakyat Bengkalis yang bertahan zaman berzaman. Bengkalis memiliki sejumlah permainan tradisional yang saat ini masih terus dilestarikan. Salah satunya adalah permainan Jung. Pemainan rakyat khas Melayu ini masih bisa ditemukan di tengah masyarakat Melayu. Jung merupakan permainan dengan menggunakan replikas perahu layar, kendati demikian perahu tersebut juga bisa berlajar ratusan meter. Jung memiliki panjang 1,5 meter, sedangkan tinggi layar mencapai 2 meter. Sedangkan lebar perahu hanya sejengkal orang dewasa. Jung biasanya terbuat dari jenis kayu pilihan yaitu kayu pulai. Cara memainkannya adalah dengan mengandalkan tiupan angin yang kencang. Biasanya para pehobi jung memilih lokasi pantai untuk menguji ketangguhan jung miliknya. Jung dibawa dan dileta